Momen Haru, Rutan Praya Gelar Lepas Sambut Kasubsi Pengelolaan

    Momen Haru, Rutan Praya Gelar Lepas Sambut Kasubsi Pengelolaan

    Lombok Tengah NTB – Usai Acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Jabatan Administrasi, Rutan Kelas IIB Praya Kanwil Kemenkumham NTB menggelar Acara Lepas Sambut Kepala Sub Seksi Pengelolaan Rutan, Rabu (01/11).

    Bertempat di Aula Rutan Praya, kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala Rutan, Pejabat Struktural dan seluruh petugas Rutan Praya. Dalam kegiatan tersebut hadir Pejabat Struktural yang telah dilantik, yaitu Khairurrudhi yang akan menggantikan Jalilludin sebagai Kasubsi Pengelolaan Rutan Praya.

    Kegiatan diawali dengan sambutan dari Pejabat Struktural lama dan yang baru. Dalam kesempatan tersebut, Jalilludin yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubsi Pengelolaan Rutan Praya kemudian mendapat promosi menjadi Kasi Pengawasan dan Penegakan Disiplin pada LPKA Lombok Tengah, beliau menyampaikan ucapan terima kasih atas kerjasama dari semua pihak dan memohon maaf apabila ada kesalahan selama beliau menjalankan tugas dan beliau berpesan untuk seluruh pegawai yang hadir dalam acara tersebut.

    “Sangat berat meninggalkan Rutan Praya yang selama kurang lebih 8 tahun mengabdi disini. Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada Jajaran Rutan Praya dan mohon maaf sebesar-besarnya apabila selama saya bertugas ada hal-hal yang kurang berkenan di bapak/ibu sekalian baik itu disengaja ataupun secara tidak disengaja” Ujar Jalilludin.

    Sementara itu, dalam sambutannya Kepala Rutan Praya, Aris Sakuriyadi mengucapkan selamat kepada pejabat yang telah dilantik dan pejabat yang akan melaksanakan tugas ditempat yang baru, beliau juga menyampaikan kepada pejabat yang akan melaksanakan tugas ditempat yang baru untuk selalu menjaga silaturahmi.

    “Saya berharap kepada pejabat baru yang telah dilantik cepat beradaptasi dan memberikan inovasi serta bekerja secara PASTI. Ayo kita berikan yang terbaik demi organisasi dan demi kemajuan Rutan Praya ini” ujar Aris.

    Acara diakhiri dengan pemberian cenderamata dan dilanjutkan dengan pemberian ucapan selamat oleh jajaran Rutan Praya sekaligus foto bersama.(Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Lanjutkan Pengabdian di Lapas Sumbawa, Purniawal...

    Artikel Berikutnya

    Pastikan Bebas Narkoba, 13 WBP Rutan Praya...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Pj. Gubernur NTB Pantau Pemungutan Suara Pilkada di Lapas Lobar
    Kapolresta Mataram Terima Kunker Tim Mabes Polri Dalam Rangka PAM Pilkada 2024
    Kapolresta Mataram Bersama Dirpamobvit Polda NTB Monitor Proses Pemungutan Suara di TPS Wilayah Hukum Polresta Mataram

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll